Rabu, 19 Maret 2014

Wisata Kuliner di Pulau Jeju


Jeju adalah pulau yang terletak di daerah Barat Daya semenanjung Korea Selatan, hal ini membuatnya memiliki kuliner khas yang berbeda dengan kebanyakan daerah di Korea lainnya. Keadaan lingkungan di Jeju juga membuatnya tidak dapat menghasilkan beras sebanyak daerah lain, sebaliknya Jeju lebih banyak menghasilkan biji-bijian, kacang-kacangan dan gandum. Pemilihan bahan-bahan hasil alam Jeju yang tepat sebagai campuran bumbu agar tetap dapat memunculkan cita rasa bahan alami membuat kuliner khas Jeju banyak digemari wisatawan.



Gogi-Guksu


Jeju, Gogi Guksu adalah hidangan mie utama Pulau Jeju. Namun perlu diketahui bahwa hidangan ini adalah ‘Non halal’. Hidangan populer ini biasa disiapkan pada hari-hari perayaan di desa-desa di wilayah Seogwipo. Mie disajikan dengan irisan daging dan kuah kaldu yang gurih. Hidangan ini bisa ditemui di restoran yang ada disekitar Dongmun Market dan Samseonghyeol, harganya pun terbilang murah sekitar 6.000 – 7.000 Won.

Jeonbok-dolsotbap


Pulau Jeju terkenal memiliki hasil laut yang baik, sehingga masyarakat setempat sering menggunakan bermacam-macam seafood sebagai bahan dasar masakan mereka. Disekitar daerah Seongsanpo dan Seopjikoji ada banyak restoran yang mengkhususkan diri dalam hidangan abalone. Salah satu hidangan utama disana adalah Jeonbok-dolsotbap, yaitu nasi dengan potongan abalone dan sayuran diatasnya yang disajikan di dalam sebuah mangkuk batu yang panas. Hidangan ini biasa dijual sekitar 15.000 Won.

Mom-guk


Mom-guk adalah makanan khas Jeju berikutnya. Mom adalah dialek Jeju untuk gulfweed sejenis rumput laut yang kaya akan lemak, kalsium, dan vitamin dan tumbuh di antara bebatuan di laut. Sup ini biasa disajikan pada acara-acara pribadi seperti perayaan tertentu atau saat berkabung. Sup ini sangat bergizi dan kaya nutrisi, biasanya sup ini dijual sekitar 5.000 – 7.000 Won.

Heukdwaeji


Heukdwaeji adalah hidangan ‘Non Halal’ yang terbuat dari daging babi hitam yang hanya ada di Jeju. Masyarakat Korea menganggap daging babi khas Jeju ini lebih empuk dibanding jenis lainnya dan juga mengandung lebih banyak protein. Biasanya hidangan ini dapat ditemukan di restoran yang menyajikan hidangan khas Jeju dengan kisaran harga 15.000 Won untuk penyajian bagi satu orang.

Galchi-jorim


Galchi-Yorim adalah sup pedas yang terbuat dari daging ikan pedang yang banyak dijual di restoran di daerah Seogwipo, Jeju. Bumbu yang digunakan adalah kecap, bubuk paprika merah, dan saus gochujang yang membuat hidangan ini berwarna merah dan memiliki cita rasa yang pedas dan segar. Biasanya hidangan ini disajikan di restoran dengan harga bervariasi sesuai ukuran tetapi biasanya biaya antara 38.000 Won - 50.000 Won.

Seonggae Miyeok-guk


Seonggae Miyeok-guk adalah hidangan sup yang berbahan dasar rumput laut yang banyak terdapat di Jeju. Untuk membuat Miyeok-guk, rumput laut di rendam hingga mengembang kemudian digoreng dalam minyak wijen lalu direbus. Sup ini sangat baik untuk kesehatan karena rumput laut kaya akan protein, vitamin, dan zat besi namun rendah kalori. Sup ini biasa dijual dengan kisaran harga antara 8.000 Won - 10.000 Won per porsi.

Haemul-jeongol


Haemul-jeongol adalah sup seafood dengan kaldu lezat yang terdapat diseluruh daerah di Jeju. Semua bahan seafood dimasukan ke dalam sebuah panci kemudian direbus dalam kaldu khusus yang lezat dan beraroma khas. Pada dasarnya isi dari hidangan ini adalah seafood namun dibeberapa bagian di Jeju restoran setempat menggunakan abalone, gurita dan teripang sebagai bahan campuran.

Omaegi-tteok


Omaegi-tteok adalah hidangan berupa kue beras khas Jeju yang terbuat dari ketan hitam dan tanaman jewawut. Biasanya kue ini dikonsumsi pada bulan Mei – Juli pada musim semi. Jika dilihat sekilas bentuk kue ini mirip donat berdiameter 5cm namun rasanya sangat berbeda, Omaegi-tteok sangat lezat jika disantap saat masih panas. Kue ini dapat dibeli di pasar tradisional atau toko-toko kue beras di seluruh Jeju. Harganya bervariasi tergantung toko, tapi biasanya satu pak isi enam kue biasanya dijual sekitar 3.000 Won.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar